Monday, 16 January 2012

Khasiat Biji Anggur


Pernahkah anda mendengar saran dari beberapa ahli gizi untuk makan anggur bersama bijinya?? Mungkin akan terdengar aneh bila anda belum mengetahui khasiat dari biji anggur ini.


Dr.Masquelier, seorang peniliti asal Perancis, menemukan zat anti kanker berupa proanthocyanidins dalam biji-biji anggur. Keampuhan proanthocyanidins ini dapat menangkal radikal bebas berlipat 20 kali vitamin C dan 50 kali vitamin E. Ekstrak biji anggur juga dianggap lebih aman dari suplemen anti oksidan vitamin A dan E karena terlarut dalam air.


Kandungan nutrisi tiap 100 gram anggur paling tidak mengandung 25 komponen gizi, seperti mangan, karoteroid, antioksidan, vitamin C, B6, K dan B1 dengan khasiat yang luar biasa bagi tubuh.


Dr. Bernard Jensen, penulis buku Foods That Heal, menyebut bahwa tanaman yang mempunyai nama latin Vitis vinifera ini, bijinya mengandung magnesium berlimpah sehingga baik untuk menggiatkan fungsi sistem pencernaan. Selain itu, bermanfaat juga sebagai pembersih usus karena mengandung banyak serat dan zat pencahar ringan.


Nah, bila lambung anda tidak sensitif, ada baiknya makan buah anggur sekaligus bijinya.